IDFOOTBALLNEWS.COM – Dua Pemain baru Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders dipastikan akan dipanggil ke Timnas Indonesia untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Bahrain dan China bulan Oktober mendatang.
Hilgers dan Eliano kemungkinan akan debut bersama timnas Garuda saat away ke Bahrain pada 10 Oktober mendatang dan keduanya bisa kembali bertanding lima hari kemudian di kandang timnas Bahrain.
Kabar pemanggilan ini dikonfirmasi langsung oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong yang diwawancarai langsung di Stadion Madya setelah laga Timnas U20 Indonesia melawan Yaman, minggu malam WIB.
“Mees Hilgers serta Eliano Reijnders akan bergabung langsung dengan timnas Indonesia saat laga menghadapi China dan Bahrain,” kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Mees Hilgers serta Eliano sendiri akan menjalani Sumpah WNI pada Senin, 30 September 2024 di Kedutaan besar Indonesia yang berada di Belanda. Staf Kemenkumham sendiri telah berangkat ke Belanda pagi tadi untuk mengikuti prosesi tersebut dan PSSI sendiri kabarnya akan diwakili oleh salah satu EXCO, yakni Arya Sinulingga.